Search for:
  • Home/
  • Tomohon/
  • Eman Meriahkan Lomba Paduan Suara Pria Kaum Bapa GMIM

Eman Meriahkan Lomba Paduan Suara Pria Kaum Bapa GMIM

TOMOHON (wartasulut)— Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak CA turut serta dalam Kelompok Paduan Suara Pria Kaum Bapa Jemaat GMIM Maranatha Paslaten yang akan mengikuti Lomba Paduan Suara dalam rangka Hari Ulang Tahun Pria Kaum Bapa Sinode GMIM yang nantinya akan dilaksanakan di Tondano pada Minggu yang akan datang.

Pada hari Sabtu 12 Oktober 2019 tim-tim paduan suara Pria Kaum Bapa GMIM mengikuti lomba paduan suara Pria Kaum Bapa di wilayah masing-masing. Sebagai ajang pemanasan sebelum lomba di tingkat Sinode GMIM.

Wilayah Tomohon Satu melaksanakan lomba Padua Suara di Jemaat GMIM Anugerah Paslaten. Diikuti 10 Jemaat diantaranya Jemaat GMIM Maranatha Paslaten yang dipimpin ketua Pria Kaum Bapa Jemaat Penatua Jimmy F Eman SE Ak CA.

Paduan Suara PKB Jemaat GMIM Maranatha Paslaten tampil membawakan lagu mars kaum bapa dan lagu kedua berjudul the battle of jericho.

Wali Kota Jimmy F Eman SE Ak CA selaku Penatua Pria Kaum Bapa juga membawakan lagu berjudul kasih bapa (solo dari Pak Wali kota). Hasilnya Wali kota tampil sebagai juara satu solo antar Ketua-Ketua Pria Kaum Bapa se-wilayah Tomohon Satu dengan meraih nilai 80,75.

Selamat kepada Penatua Jimmy F Eman SE Ak CA sebagai juara 1 Bintang Vokalia Ketua-Ketua PKB Se-Wilayah Tomohon I, lanjutkan terus karya indah dan pengabdian kepada jemaat dan masyarakat, semoga Tuhan selalu memberkati.

Tim Paduan Suara Pria Kaum Bapa Maranatha Paslaten yang berjumlah 75 orang didalamnya Wali kota Tomohon yang masuk dalam jenis suara tenor satu. Paduan suara ini tampil pada no urut 10 sebagai peserta terakhir dalam lomba tingkat wilayah ini meraih nilai 83,57 dan tampil sebagai juara tingkat wilayah.

“Bersyukur dan berterima kasih atas capaian tim paduan suara PKB Jemaat GMIM Maranatha Paslaten. Semoga capaian ini akan terus memotivasi semangat seluruh Pria Kaum Bapa untuk terus berprestasi di lomba tingkat Sinode GMIM nanti. Serta mendorong setiap Pria Kaum Bapa untuk terus berkarya dalam keluarga, jemaat dan masyarakat luas,” tukas Eman. (sml)

Leave A Comment

All fields marked with an asterisk (*) are required