Search for:
  • Home/
  • Tomohon/
  • Punya Komitmen Yang Sama, MJLW-Chermat Siap Bertarung di Pilkada Tomohon 2024

Punya Komitmen Yang Sama, MJLW-Chermat Siap Bertarung di Pilkada Tomohon 2024

TOMOHON (wartasulut.co.id) — Mempunyai komitmen yang sama dan telah menjalin hubungan serta komunikasi selama 15 tahun, menjadi alasan Miky Junita Linda Wenur (MJLW) dan Cherly Mantiri (Chermat) menjadi pasangan dalam mengikuti Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tomohon tahun 2024.

Menurut, Miky Wenur yang merupakan bakal calon Wali Kota Tomohon yang diusung Partai Golkar, Partai Nasdem dan PSI, bahwa menjadikan atau memilih Cherly Mantiri sebagai pasangan bakal calon Wakil Wali Kota Tomohon karena memiliki komitmen yang sama.

“Berbicara politik itu harus cair. Soal hubungan dan komunikasi dengan ibu Cherly itu sudah lama. Nanti saat membahas soal memimpin Kota Tomohon, ternyata mempunya komitmen yang sama. Hal tersebutlah yang menjadikan alasan utama kami berpasangan,” kata Wenur, yang juga merupakan Ketua Partai Golkar Tomohon, usai melakukan pendataran di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tomohon, Kamis (29/8/2024).

Hal senada juga disampaikan, Cherly Mantiri. “Apa yang disampaikan ibu MJLW itu memang benar. Alasan kami berpasangan, karena memiliki komitmen yang sama, selain itu, untuk hubungan dan komunikasi bukan baru terjadi. Kami sudah saling berkomunikasi itu sudah 15 tahun. Makanya, kami sudah saling jatuh hati,” tambah Chermat yang juga merupakan Ketua Partai Nasdem Kota Tomohon.

Ditambahkan keduanya, bahwa dalam mengikuti Pilkada Kota Tomohon tahun 2024 ini, keduanya sepakat untuk melaksanakannya seusai dengan aturan dan perundang-undangan yang berlaku.

“Kami akan melaksanakan pilkada riang gembira, aman dan lancar. Terutama melaksakan Pilkada sesuai dengan aturan. Jika berkenan, kami akan melaksanakan kepemimpinan dan tugas seusai aturan dan menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tomohon yang dimiliki seluruh masyarakat Kota Tomohon,” tukas keduanya. (erl)

Leave A Comment

All fields marked with an asterisk (*) are required