Rombongan Diplomatic Tour Manado Fiesta Berkunjung di Kota Tomohon
TOMOHON (wartasulut)—Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE AK diwakili Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold Lolowang MSc MTh menerima rombongan Diplomatic Tour Manado Fiesta dari 10 negara tetangga yang menyempatkan hadir untuk menikmati spot pariwisata di Kota Tomohon, bertempat di Grand Linow, Sabtu (27/07/2019).
“Terimakasih kepada Pemerintah Kota Tomohon yang telah menerima dengan ramah dan telah menyajikan alam yang indah yang ada di Kota Tomohon, ini merupakan pengalaman yang tidak dilupakan bagi kami, kata salah satu perwakilan Duta Besar.
Sekretaris Daerah Kota Tomohon juga memaparkan TIFF 2019 yang sebentar lagi akan dihelat di Kota Bunga. TIFF adalah iven besar, dimana telah masuk dalam Calender Of Event Kementerian Pariwisata Indonesia, hal ini tentunya disambut baik oleh para rombongan diplomatic tour.
Tampak hadir Asisten Umum Dra Lily Solang MM, Kadis Disdukcapil Albert Tulus SH, Kadis Pariwisata Daerah Kota Tomohon Masna Pioh SSos, serta para rombongan duta besar bersama Kementerian Luar Negeri. (sml)