Search for:
  • Home/
  • Tomohon/
  • Eman Melayat ke Rumah Duka Ayah dari Kadis Dinsos

Eman Melayat ke Rumah Duka Ayah dari Kadis Dinsos

TOMOHON, (wartasulut)–Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak bersama para pejabat eselon dua dan tiga Jajaran Pemkot Tomohon melayat sekaligus melakukan ibadah penghiburan atas meninggalnya almarmum Pendeta Emeritus Bapak Agustinus Lumopa STh, dalam keluarga besar Lumopa – Pandaleke, di Kelurahan Kamasi, kamis (21/2/19).

Ibadah dipimpin Pdt Arthur Masi MTh. Almarhum tutup usia 81 tahun, 5 bulan 20 hari, dan meninggalkan 4 orang anak, didalamnya Kepala Dinas Sosial Daerah Kota Tomohon dr John Lumopa.

Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak kesempatan itu menyampaikan turut berduka cita kepada keluarga yang berduka.

“Selaku Pemerintah Kota Tomohon dan jajaran, dan mengatasnamakan masyarakat Kota Tomohon, menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya Pendeta Emeritus Bapak Agustinus Lumopa STh, almarhum dimasa hidupnya tentu telah berkarya dalam berbagai hal, tentu hal ini akan selalu dikenang, semoga keluarga yang berduka akan diberikan kekuatan dan penghiburan yang sejati dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” ungkap Wali kota.

Penyerahan diakonia duka oleh Wihelmina Lolowang-Mintje SPd MM selaku ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Tomohon. (sml)

Leave A Comment

All fields marked with an asterisk (*) are required