Search for:
  • Home/
  • Tomohon/
  • Karang Taruna Serahkan Masker Untuk Pemkot Tomohon

Karang Taruna Serahkan Masker Untuk Pemkot Tomohon

karang taruna serahkan maskerTOMOHON, (wartasulut)—Bentuk kepedulian penanganan penyebaran Virus Corona (Covid-19) di Kota Tomohon, Karang Taruna Kota Tomohon yang di ketuai Jilly Gabriela Eman SE MM memberikan bantuan berupa masker kepada para Perangkat Kelurahan di 44 Kelurahan di Kota Tomohon.

Masker yang disumbangkan Karang Taruna tersebut kemudian diserahkan oleh Pemerintah Kota Tomohon diwakili Asisten Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Jusak TS Pandeirot SPd MM yang juga mewakili Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Pemkot Tomohon Senin (20/4/2020) kepada para camat di Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang kemudian akan dibagikan kepada para perangkat di kelurahan-kelurahan.

‘’Atas nama Pemerintah Kota Tomohon, Wali Kota Tomohon mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas bantuan yang diberikan oleh Karang Taruna Kota Tomohon kepada perangkat kelurahan sebagai bagian dari garda terdepan di kelurahan dalam penanganan penyebaran Covid-19,’’ ujar Pandeirot.

Sambil berharap bencana Covid-19 bisa cepat berakhir, Pandeirot meminta kepada seluruh masyarakat Kota Tomohon untuk mematuhi anjuran, imbauan dari pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19. (sml)

 

Leave A Comment

All fields marked with an asterisk (*) are required