Christo Eman Pimpin Rapat Pembahasan Agenda DPRD Tomohon
TOMOHON (wartasulut)— Pimpinan Sementara DPRD Kota Tomohon Christo Bless Eman SE melaksanakan rapat pimpinan, yang membahas tentang agenda kegiatan DPRD Kota Tomohon yang dilaksanakan di ruang rapat pimpinan DPRD Tomohon, Kamis (19/09/2019).
Rapat dihadiri juga oleh wakil ketua sementara bapak Caroll Senduk SH dan Sekretaris DPRD Fransiskus Lantang SSTP dan kabag Persidangan dan Hukum Sigie Pungus SH dan staf.
“Adapun kegiatan yang diagendakan yaitu, rapat paripurna DPRD dalam rangka pengumuman calon pimpinan definitif DPRD kota Tomohon, rapat paripurna dalam rangka penetepan pimpinan dan anggota fraksi DPRD kota Tomohon, rapat pembahasan tata tertib DPRD, rapat paripurna penetapan tata tertib DPRD, rapat paripurna penetapan rencana kerja DPRD tahun 2020 serta orientasi DPRD Kota Tomohon,” ujar Christo. (sml)