Search for:
  • Home/
  • Tomohon/
  • Pemkot Tomohon Gelar Ibadah Syukur Akhir Tahun dan Penganugerahaan Tomohon Tangguh Aword

Pemkot Tomohon Gelar Ibadah Syukur Akhir Tahun dan Penganugerahaan Tomohon Tangguh Aword

TOMOHON, (wartasulut)—Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak menghadiri Ibadah Syukur Akhir Tahun Pemerintah Kota Tomohon dan Penganugerahan Tomohon Tangguh Award serta Toast Akhir Tahun bertempat di Anugerah Hall, Kamis(27/12/2018).

Wali Kota Eman dalam sambutannya mengungkapkan, belum terlambat saatnya untuk mengucapkan selamat merayakan Hari Natal Yesus Kristus tahun 2018 dan selamat kita menyongsong Tahun Baru 2019.

“Semoga damai dan sukacita Natal selalu menerangi kita sekalian, sehingga kita bisa memancarkan terang bagi banyak orang. Tidak lupa juga pada saat ini kita mendoakan bagi saudara kita yang terkena dampak bencana alam di Pandeglang Banten dan Lampung, kiranya selalu berada dalam lindungan Tuhan dan turut berbelasungkawa terhadap korban yang meninggalkan keluarga,” ujar Eman

Ibadah saat ini pula turut juga mendoakan daerah kita tercinta Kota Tomohon untuk dijauhkan dari berbagai bencana alam. Ingatlah bahwa kita tidak perlu kuatir kepada peristiwa-peristiwa yang telah terjadi di masa lalu. Biarlah segala hal yang tidak baik bahkan setiap kegagalan yang pernah ditemui selama tahun 2018 ini dapat kita tinggalkan semuanya sehingga kita bisa melangkah dengan semangat yang baru di tahun 2019 nanti.

“Saya berharap, segala yang baik bahkan segala prestasi yang telah dicapai di tahun 2018 ini, dapat dipertahankan bahkan lebih ditingkatkan untuk tahun-tahun selanjutnya sehingga Kota Tomohon akan menjadi semakin baik, semakin maju dan semakin tangguh”, Tutup Walikota.

Tampak hadir Khadim Pdt Everd Tangel STh MPdk selaku Sekum BPMS GMIM, Bapak Theo Sambuaga, Bapak Jerry Sambuaga selaku Anggota DPR RI, Wakil Wali Kota Tomohon Syerly Adelyn Sompotan, Ketua DPRD Kota Tomohon Ir Miky Wenur MAP, Kapolres Tomohon AKBP Raswin Bachtiar Sirait SIK SH MSi, Dandim 1302 Minahasa Letkol Infanteri Slamet Raharjo SSos MSi, Ketua FKUB Kota Tomohon Pdt Vonny Roring MTh, Kepala Kantor Kemenag Kota Tomohon Pdt Simon Rawis SPak MPdk, Ketua BAMAG Tomohon Pdt Januri Lumingkewas, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Ir Harold Lolowang Msc MTh, Ketua LPM Tomohon DR Rooije Rumende, jajaran pemerintah Kota Tomohon dan Tokoh-tokoh Agama dan Masyarakat. (sml)

Berikut ini daftar peraih Tomohon Tangguh Award dan Pemenang Tomohon Christmas Evening Carnival 2018;

  1. Dinas Komunikasi dan Informatika(Penghargaan Implementasi Smart City dari Kemenkominfo dan PT Telkom Indonesia, 15 Januari 2018),
  2. Bagian Organisasi dan SDM( Penghargaan Kinerja Pemerintah Kota Tomohon Tingkat Nasional dengan nilai laporan Kinerja Instansi “B”, Yogyakarta 13 Februari 2018),
  3. Bapelitbangda( Penghargaan 3 besar pembangunan daerah pada Musrenbang Sulut, 18 April 2018),
  4. Dinas Kesehatan(Penghargaan Universal Health Coverage JKN-KIS Award oleh Presiden RI, 23 Mei 2018. Penghargaan Eliminasi Malaria dari WHO Kota Tomohon merupakan satu-satunya yang menerima penghargaan tersebut, 29 April 2018),
  5. Badan Keuangan Daerah( Penghargaan WTP yang ke-5 bertutur-turut dari BPK RI, 4 Juni 2018 serta terbaik ke-3 penyaluean DAK se-sulut, 6 September 2018 dan Penghargaan sebagai Pemda terbaik dalam penyetoran iuran wajib PNS tahun 2018 dari BPJS Kesehatan),
  6. Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak( Penghargaan Kota Layak Anak oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Surabaya 24 Juli 2018),
  7. Dinas Pendidikan dan Kebudayaan( Penghargaan Rekor MURI merangkai bunga oleh pelajar terbanyak, 7 Agustus 2018. Penghargaan Anugerah Kebudayaan Kategori Pemerintah Daerah oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Jakarta 26 September. Meraih 4 Perunggu dalam ajang World Mathematics Team Championship, Varna Bulgaria 21-26 November 2018. Tim Cagar Budaya Nasional menyetujui Situs Cagar Budaya Gereja Tua Sion Peringkat Nasional),
  8. Dinas Pertanian dan Perikanan(Juara 2 Lomba Stand Pameran Florikultura, Bandung 20-24 September 2018),
  9. Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil( Penghargaan MenPan RB sebagai unit penyelenggara Pelayanan Publik, 18 November 2018),
  10. Badan Penanaman Modal dan PTSP( Penghargaan Revolusi Mental Award Kategori Mal Pelayan Publik dari Presiden RI, 28 Oktober 2018 dan Penghargaan MenPan RB sebagai Penyelenggara Pelayanan Publik, 27 November 2018),
  11. Badan Kesbangpol( Penghargaan Kota Toleran peringkat 8 Nasional dari SETARA Institute oleh Kemendagri, Jakarta 5 Desember 2018),
  12. Bagian Hukum( Penghargaan Kota Peduli HAM oleh Presiden RI di Kemenkumham, 11 Desember 2018),
  13. Dinas Pariwisata( Iven Tomohon International Flower Festival masuk 100 Wonderful Event sebagai Calender Of Events Kemenpar RI Tahun 2019 berdasarkan SK Menteri Pariwisata, 18 Desember 2018.

Tingkat Umum;

Juara 1 Dinas PUPR Kota Tomohon,

Juara 2 Pemerintah Kota Manado,

Juara 3 Dinas Perkim.

Tingkat Kelurahan;

Juara 1 Kelurahan Kinilow,

Juara 2 Kelurahan Kolongan,

Juara 3 Kelurahan Lansot.

Leave A Comment

All fields marked with an asterisk (*) are required